Idul Adha, Hewan Qurban di Sumut Surplus

SUMATERA UTARA376 Dilihat

Medannewstv.com – Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Sumatera Utara (Disbunak Sumut) mencatat kebutuhan hewan kurban surplus. Selasa (11/6/24)

Menjelang  Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah,

ada penurunan jumlah permintaan hewan kurban sebesar 20 sampai 30 persen jika dibandingkan dengan tahun lalu.

Kepala Disbunak Sumut, Syarif Zakir Daulay mengatakan,  jika dicek ke lapangan ada pengurangan jumlah permintaan di peternak. tahun lalu bisa sampai 800 an, tahun ini sekitar 600 an.

 

Berdasarkan data dari Dinas Perkebunan dan Peternakan Sumut, untuk saat ini ketersediaan hewan kurban Provinsi Sumatera Utara untuk Sapi sekitar 6.529 ekor, Kerbau 1.534 ekor, Kambing 3.647 ekor, Domba 4.601 ekor.

Sementara untuk kebutuhan hewan kurban di Provinsi Sumatera Utara berkisar; Sapi 2.218 ekor, Kerbau 50 ekor, Kambing 762 ekor, Domba 544 ekor. (#)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *