Medannewstv.com – Siswa pelajar sekolah SMK Dwi Warna Medan tak dapat memasuki gedung Institut Teknologi Medan (ITM ) untuk belajar. Senin (08/11/2021)
Gerbang kampus mereka di Jalan Gedung Arca Medan ditutup akibatnya pelajar SMK Dwi Warna tidak dapat masuk kesekolah.
Peristiwa ini disebabkan buntut dari Polemik di kampus Medan ITM antara mahasiswa dengan pihak yayasan yang masih berlanjut.
Saat ini mahasiswa mengalami ketidakjelasan perpindahan mahasiswa ke kampus baru, setelah ditutup Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (L2DIKTI).
Dari pantuan dilokasi areal kampus satu kawasan dengan areal sekolah sehingga saat gerbang diblokir, otomatis pelajar SMK Dwi Warna tidak bisa masuk.(bas)